VIVA.co.id – Kejutan terus disiapkan Manchester United dalam pergerakan di bursa transfer, jelang bergulirnya Premier League 2016-2017. Mereka belum puas dengan rekrutannya sejauh ini.
Setelah menggandeng Jose Mourinho sebagai manajer anyar, dan mendatangkan tiga pemain baru, Eric Bailly, Zlatan Ibrahimovic, dan Henrikh Mkhitaryan, nama bintang Juventus, Paul Pogba, dikabarkan akan menjadi rekrutan keempat tim berjuluk Setan Merah tersebut.
Iming-iming uang yang disiapkan manajemen untuk mendatangkan Pogba pun tak main. Dilansir Sport Mail, dana sebesar £100juta atau setara dengan Rp1,7 Triliun, siap dikeluarkan klub untuk Pogba.
Tak hanya itu, gaji yang akan diterima Pogboom (julukan Pogba) jika dia bersedia merapat ke Old Trafford juga fantastis, yakni £300ribu atau Rp5 Miliar per pekan, di mana gaji ini adalah akan menjadi gaji tertinggi di antara semua pemain The Red Devils. Gaji tertinggi pemain MU saat ini dipegang Wayne Rooney, yakni £250ribu per pekan atau Rp4,3 Miliar.
Berbicara kemungkinan, tentu hal ini bisa saja terjadi, sebab agen dari Pogba, Mino Raiola, adalah agen dari dua rekrutan MU sebelumnya, Ibrahimovic dan Mkhitaryan.
Adapun faktor yang membuat enggan ke MU adalah masa lalu yang kurang mengenakkan baginya. Tahun 2012 lalu, Pogba ‘dibuang’ klub, saat masih dilatih Sir Alex Ferguson. Atas dasar sakit hati, bisa jadi Pogba enggan untuk menerima pinangan MU.
Bila mengutip perkataan Mourinho saat konferensi pers perdana sebagai manajer MU, memang sangat jelas menggambarkan kalau dia akan aktif di bursa transfer, dan akan membeli satu pemain lagi untuk skuatnya musim depan.
“Kami ingin membuat empat prioritas, empat posisi untuk memberikan keseimbangan skuat, supaya bisa memberi dorongan dalam hal kualitas yang saya butuhkan dan saya inginkan,” kata Mourinho.
“Saya lebih dari seorang manajer yang suka seorang pemain spesialis, bukan pemain yang multi fungsional,” ucapnya. Selama berseragam Juventus, Pogba telah memainkan 178 laga dengan total 34 gol.
(ren)
0 comments: