Tuesday, April 5, 2016

Pelatih Kecewa Barcelona Cuma Menang Tipis

Barca membalikkan keadaan saat Atletico bermain dengan 10 orang. Pelatih Kecewa Barcelona Cuma Menang Tipis Pelatih Barcelona, Luis Enrique. (REUTERS)

VIVA.co.id – Barcelona akhirnya selamat dari lubang jarum saat menjamu Atletico Madrid di Camp Nou, Selasa 5 April 2016 atau Rabu dini hari tadi WIB. Bermain dalam laga bertajuk leg 1 perempatfinal Liga Champions, Barca menang dengan skor 2-1 setelah sempat tertinggal.

Pelatih Barca, Luis Enrique, mengaku tak terlalu senang dengan kemenangan ini. Enrique menilai Barca seharusnya bisa menang dengan skor yang lebih besar.

"Memalukan karena kami tak mencetak banyak gol," kata Enrique seperti dilansir Soccerway.

Mantan pelatih AS Roma tersebut menyatakan permainan Barca di pertandingan dini hari tadi WIB, memang tak seperti biasanya. Di babak pertama, Enrique menilai, Barca tampil begitu tumpul dan tak kreatif.

Lionel Messi dan kawan-kawan dibuat kesulitan dengan permainan keras dari para penggawa Los Cholconeros. Namun, Enrique merasa ada perbaikan yang ditunjukkan Barca di babak kedua, usai Atletico bermain dengan 10 orang.

"Situasi langsung berubah dengan adanya pengusiran pemain. Mereka tahu, hasil 1-0 sudah sangat bagus. Dan kami melakukan apa saja di babak kedua," ujar Enrique.

"Kami memang tersiksa untuk menuntaskan beberapa masalah, yang biasanya kami bisa melakukannya. Atletico bermain bagus, saya suka cara mereka bermain," lanjutnya.

Dengan ini, Barca hanya butuh hasil imbang untuk bisa melaju ke semifinal di leg 2 nanti. Sedangkan Atletico diwajibkan menang dengan skor minimal 1-0 saat menjamu Barca di Vicente Calderon. (one)

0 comments: