Wednesday, March 30, 2016

Piala Bhayangkara: Jadi Pahlawan Persib, Tantan Persembahkan Gol untuk Istri

Piala Bhayangkara Gol Tantan mengantarkan Persib ke final Piala Bhayangkara Jadi Pahlawan Persib, Tantan Persembahkan Gol untuk Istri Duel Persib Bandung vs Bali United (ANTARA FOTO/Novrian Arbi/ama/16)

VIVA.co.id - Tantan jadi pahlawan kemenangan Persib Bandung atas Bali United dalam laga semifinal Piala Bhayangkara 2016 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu malam 30 Maret 2016.

Striker kelahiran Lembang, Bandung Barat itu mencetak gol melalui sundulan kepala setelah menerima umpan dari Juan Belencoso pada menit 77. Gol dari Tantan itu jadi satu-satunya yang tercipta dan memastikan langkah Persib ke final Piala Bhayangkara 2016 di Stadion Gelora Bung Karno, Minggu 3 April 2016.

(Baca juga: Depak Bali United, Persib Lolos ke Final Piala Bhayangkara)

"Yang pasti saya sangat bersyukur. Alhamdulillah bisa cetak gol yang menentukan. Gol ini sangat berkesan sekali buat saya. Saya cukup berterimakasih kepada pelatih yang telah memberikan kesempatan bermain dan bobotoh yang cukup luar biasa memberikan dukungannya," ungkap Tantan seusai pertandingan.

Meski jadi aktor utama keberhasilan Persib tapi Tantan tetap merendah. Ia menyatakan kesuksesan Maung Bandung menginjakkan kembali kaki di SUGBK seperti di Piala Presiden, merupakan buah dari kerja keras dan kerja sama tim.

"Pastinya ini adalah keberhasilan tim. Berkat kerja keras semua teman-teman di tim. Ini pertandingan yang cukup berkesan sekali. Semoga di final nanti kita bisa menang dan juara," jelasnya.

Tantan menyatakan golnya dia persembahkan untuk istrinya, Lina yang sedang terbaring sakit. Keberhasilannya mencetak gol yang menentukan langkah Persib ke final, diharapkan Tantan bisa menjadi 'obat' untuk mempercepat proses kesembuhan sang istri tercinta.

"Gol ini buat istri saya yang sedang sakit, semoga cepat sembuh. Tidak lupa tentunya buat bobotoh yang telah memberikan dukungan penuh," ucap Tantan.

0 comments: