Thursday, July 21, 2016

MU Umumkan Nomor Punggung Skuat Musim Depan

Ibra memaksa Martial berganti nomor punggung. MU Umumkan Nomor Punggung Skuat Musim Depan Pemain Manchester United rayakan gol Andreas Pereira (Reuters / Lee Smith)

VIVA.co.id – Jelang bergulirnya musim kompetisi baru, Manchester United kini mengumumkan daftar skuat beserta nomor punggung pemain secara resmi. Ada sejumlah kejutan yang terjadi.

Dua pemain anyar, Zlatan Ibrahimovic dan Henrikh Mkhitaryan memilih nomor punggung masing-masing. Ibra akan menyandang nomor 9, sedangkan Mkhitaryan memutuskan menggunakan nomor 22.

Untuk Ibra, dia merebut nomor identik bagi seorang bomber itu dari tangan Anthony Martial. Penyerang muda asal Prancis tersebut kini menyandang nomor 11, seperti diberitakan Goal.

Namun yang paling menarik perhatian adalah nomor 6 masih lowong. Spekulasi pun mencuat, MU diyakini sengaja menyisakan nomor tersebut buat calon rekrutan anyar mereka Paul Pogba.

Pogba diketahui sedang diburu. MU berani menawar €120 juta buat bintang Juventus itu. Dan kebetulan, nomor 6 merupakan favorit pemain 23 tahun itu selama bertahun-tahun, sebelum pada musim kemarin Bianconeri memberinya kehormatan menggunakan nomor keramat 10.

Related Posts:

0 comments: