VIVA.co.id – Penampilan gemilang kiper Mitra Kukar, Shahar Ginanjar, membuat Sriwijaya FC kesulitan sepanjang babak pertama laga lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) hari Minggu, 29 Mei 2016, di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Sumatera Selatan.
Sriwijaya mengambil inisiatif serangan sejak peluit pertandingan dimulai berbunyi. Berkali-kali kecepatan dari kedua sayap "Laskar Wong Kito" bikin pertahanan Mitra Kukar kerepotan.
Beto Goncalves, Ichsan Kurniawan, dan Hilton Moreira sempat mendapatkan peluang, tetapi sayang sekali sentuhan akhir masih belum bisa berbuah jadi gol. Penampilan kiper Mitra Kukar, Shahar Ginanjar, yang konsisten juga jadi alasan.
Mitra Kukar sendiri baru bisa keluar dari tekanan lepas dari setengah jam pertandingan. Perlahan tapi pasti, tim Kalimantan Timur itu sempat mengancam lewat tendangan keras Rodrigo dari luar kotak penalti.
Dalam 10 menit terakhir, tempo permainan Sriwijaya tidak menurun dan bahkan sempat dapat peluang emas di menit ke-41. Hilton mendapatkan umpan matang dari sisi kanan dan lepaskan sundulan keras sambil terbang.
Tetapi, Shahar sekali lagi beraksi menghentikan bola dengan refleksnya yang luar biasa. Upaya Sriwijaya untuk mencetak gol akhirnya gagal sampai turun minum, skor imbang 0-0 tak berubah.
Susunan Pemain:
Sriwijaya FC: Teja Paku Alam, Supardi Nasir, Fachruddin, Mauricio Leal, Ichsan Kurniawan, Zalnando, Muhammad Ridwan, Eka Ramdani, Yoo Hyun-goo, Hilton Moreira, Beto Goncalves
Mitra Kukar: Shahar Ginanjar, Arthur Rocha, Saepuloh Maulana, Abdul Gamal, Zikri Akbar, Hendra Adi Bayauw, Bayu Pradana, Septian David Maulana, Marlon Silva, Alan, Rodrigo
0 comments: